Analisis Kepuasan Konsumen Terhadap Kualitas Pelayanan Di Warung Steak On You Kota Baru Jambi

  • Siti Nur Khoiria Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
  • Kasful Anwar US Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Abstract

Penelitian ini berfokus pada kualitas pelayanan berdasarkan kepuasan pelanggan terhadap Warung Steak On You di Kota Jambi. Tujuan penelitian ini mengetahui dan mengevaluasi tentang kepuasan konsumen terhadap pelayanan yang diberikan oleh Warung Steak On You sebagai tempat makan yang banyak digemari masyarakat Kota Jambi khususnya para remaja.  Metode yang digunakan adalah metode Analisis Deskriptif Kualitatif dan metode ServQual. Metode ServQual ini terdiri dari penilaian terhadap beberapa dimensi yaitu: Reliability (Kehandalan), Responsiveness (Daya Tanggap), Assurance (Jaminan), Empathy (Empati) dan Tangible (Bukti Fisik). Penilaian dalam pengumpulan data dilakukan dengan observasi lingkungan sekitar Warung Steak On You dan wawancara langsung terhadap konsumen Warung Steak On You sebagai responden penelitiannya. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah kualitas pelayanan yang diberikan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hasil dari penelitian juga mendapatkan hasil bahwa para konsumen dinilai puas dengan pelayanan yang diberikan oleh Warung Steak On You. Hal ini dapat menjadi evaluasi tentang efektifitas kualitas pelayanan yang diberikan kepada konsumen. 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-06-17
How to Cite
Khoiria, S. N., & Anwar US, K. (2021). Analisis Kepuasan Konsumen Terhadap Kualitas Pelayanan Di Warung Steak On You Kota Baru Jambi. TRANSEKONOMIKA: AKUNTANSI, BISNIS DAN KEUANGAN, 1(3), 216-227. https://doi.org/10.55047/transekonomika.v1i3.41
Section
Articles